Monday, November 11, 2013

Energi Alam Semesta

ALAM SEMESTA memiliki dasar prinsip menukar nilai dengan nilai. Prinsip penukaran ini tidak seimbang. Jika anda memberikan satu, maka anda akan diberikan berlipat ganda. Energi penukaran nilai tesebut sepuluh hingga 700 kali lipat.

“Maka ketika anda menabur benih kebaikan, kebaikan yang lebih besar akan kembali kepada anda.”

Kiai Cilik bersama Santri Cungkring menikmati hidangan kopi dan menghisab sebatang rokok.

"Barangsiapa membawa amal yang baik, maka baginya (pahala) sepuluh kali lipat amalnya; dan barangsiapa yang membawa perbuatan jahat maka dia tidak diberi pembalasan melainkan seimbang dengan kejahatannya, sedang mereka sedikitpun tidak dianiaya (dirugikan)". (QS. Al-An'am: 160)

"Jika seseorang memperbagus keislamannya, maka setiap kebaikan yang dilakukannya dituliskan 10 hingga 700 kali lipat, sedangkan setiap kejelekannya hanya ditulis sepertinya (satu saja)". (HR. Bukhari)

Rumah Pendidikan Sciena Madani – 06/11/13
Previous Post
Next Post
Related Posts

0 comments: