Tuesday, March 9, 2010

HARGAI DIRIMU MAKA TERSENYUMLAH


Sungguh mulyanya diri kita yang tercipta dari segumpal tanah dan di anugerahi sebuah modal atau kekuatan luar biasa berupa “akal pikiran”. Kita tercipta dengan kesempurnaan berupa ruh, jasad, tubuh, raga dan indera. Kesemuanya tercipta dengan memiliki beragam manfaat. Apa manfaat diri kita tercipta di dunia. Tentu bagi kita yang ingin memikirkannya. Sebab diri kita memiliki potensi dan bakat yang dapat dikembangkan. Sehingga kita dapat memenuhi kewajiban untuk memakamurkan semesta yaitu dengan selalu terus berusaha mencapai kebahagiaan dunia. Serta tidak lupa kita dituntut untuk beribadah demi kebahagiaan akhirat. Sungguh dirimu memiliki segalanya…!

Coba raba diri kita; ada tangan, kaki, kuping, mata, telinga, hidung dan semua pada diri kita. Coba peganglah dan rasakan. Kemudian berfikirlah apa fungsi dari kesemuanya itu. Tentu tidak ada kesia-siaan atas apa yang dianegerahkan pada diri kita.
Marilah kita tinggalkan sejenak pekerjaan, masalah dan semua yang telah membebani diri kita. Kemudian marilah kita memikirkan atas anugerah pada diri kita.
Andai saja diri kita tidak memiliki kaki. Tentu kita tidak akan bisa berjalan mengelilingi kota-kota terindah.



Andai saja diri kita tidak memiliki mata. Tentu kita tidak akan bisa melihat indah dunia.
Andai saja diri kita tidak memiliki hidung. Tentu kita tidak akan bisa merasakan harumnya masakan restoran.
Andai kita tidak memiliki lidah. Tentu saja tidak dapat merasakan nikmat makanan dan minuman kesukaan
Andai kita tidak memiliki telinga. Tentu saja tidak dapat mendengarkan musik idaman dan nyanyian kicau burung.


Andai kita tidak memiliki tangan. Tentu saja tidak dapat memegang apa yang kita inginkan.
Dan masih banyak karunia pada diri kita, renungkan sejenak.
Andai saja ada salah satu cacat pada diri kita....!
Semua manusia menginkan lahir dalam keadaan sempurna. Setiap orang ingin hidup normal dengan anugerah yang baik.
Banyak orang cacat. Tapi mereka tetap tegar menghadapi kehidupan ini layaknya orang normal.
Banyak orang dengan keterbatasan. Tapi mereka tetap memiliki semangat hidup dan motivasi untuk tetap bertahan.
Andai saja kita buta sejenak
Andai saja kita tuli sejenak
Andai saja kita tidak memiliki tangan satu saja.
Andai saja tidak memiliki kaki satu saja
Apa yang anda lakukan...?
Akan marah, mengeluh atau pesimis menghadapi hidup ini.
Sungguh naif, sungguh salah, sungguh hina jika kita hanya terpaku pada keadaan. Ataukah engkau akan berdiam diri dan di permainkan keadaan.
Sunguh mulyanya dirimu memiliki segalanya.
Marilah kita hargai atas apa yang telah dianugerahkan kepada diri kita. Karena terkadang diri ini lupa bersyukur atas apa yang dilimpahkan kepada kita. Sebuah kesempurnaan pada diri kita.
Sebab banyak orang mengeluh dan tidak menikmati indah dunia. Padahal diri kita memiliki segalanya. Yang ada pada diri itulah kemewahan yang tidak dapat diukur dengan uang.
Sungguh berharga apa yang kita miliki. Maka hargailah diri kita, perlakukan dia dengan baik dan ikhlas menerima apa yang telah menjadi diri kita. Pasti engkau akan bisa memandang dan menjalani hidup ini dengan baik.
Selalu berfikir positif atas diri kita.
Selalu berperasaan positif pada diri kita.
Maka tersenyumlah. Jalani hidup...ini!
28/12/09
Previous Post
Next Post
Related Posts

1 comment:

  1. YA BENER TUH, APA YANG TELAH DIANUGERAHKAN YANG MAHA KUASA HARUS KITA RAWAT DAN KITA SYKURI. WUJUD RASA SYUKUR DAPAT KITA LAKUKAN DENGAN MENGEMBANGKAN POTENSI DIRI KITA SEMAKSIMAL MUNGKIN.
    MASAK MAU KALAH SAMA YANG ABNORMAL. YANG ABNORMAL ATAU CACAT AJA BERUSAHA UNTUK PRODUKTIF KOK. AYO BANGUN DAN HIDUPKAN SEMANGAT KITA. MERDEKA...HE...HE...

    ReplyDelete